Annuur Boarding School

HUT ke-78 Kemerdekaan RI

0 20

Mengapa Kita Harus Mengikuti Upacara 17 Agustus?

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menjelaskan bahwa upacara merupakan perayaan yang diadakan atau dilakukan berhubungan dengan peristiwa penting. Sedangkan upacara bendera merupakan seremonial penting yang melibatkan penaikan bendera dalam susunan acaranya.

Mengingat pentingnya upacara dalam perayaan 17 Agustus, tidak heran bila masyarakat diminta untuk mengikuti prosesi tersebut hingga selesai. Bahkan, menurut surat edaran, kita diminta untuk menghentikan berbagai aktivitas selama 3 menit ketika Lagu Kebangsaan Indonesia Raya digaungkan.

Adapun mengikuti upacara 17 Agustus memiliki tujuan dan manfaat sebagai berikut:

  1. Meningkatkan semangat juang, kebangsaan, dan cinta Tanah Air
  2. Menumbuhkan sikap bertanggung jawab
  3. Membiasakan diri untuk selalu disiplin dan tertib
  4. Memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa
  5. Menumbuhkan jiwa kepemimpinan
  6. Mengenang jasa dan perjuangan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan
  7. Bangsa Indonesia dari penjajahan bangsa lain
  8. Menumbuhkan sikap nasionalisme
  9. Susunan upacara 17 Agustus mengajak peserta untuk merefleksi diri agar mampu menghargai perjuangan para pahlawan
  10. Sebagai ungkapan rasa syukur terhadap kemerdekaan yang dianugrahkan pada Bangsa Indonesia
  11. Meningkatkan kebersamaan dan kekompakan

Leave A Reply

Your email address will not be published.